Roda 2, Roda 4, Roda, Elektronik, Gadget, Kuliner, Hayuk lah...

Doyan Ngetik, Seneng Ngulik, dan Selalu Asik

Ads

Powered by Blogger.

Dont Understand? - Press Here To Translate

Saturday, February 4, 2017

Motorola Moto Z - Fitur vs Harga

Motorola is BACK...

Motorol hadir kembali seperti halnya Nokia. Motorola, merk yang sangat dikenal di pemakai handphone mula mula, dihidupkan kembali oleh Lenovo setelah Lenovo mengakuisisi Motorola.

Di Indonesia, Motorola membawa 2 tipe Moto Z, yaitu Motorola Moto Z dan Motorola Moto Z Play. Berikut adalah spesifikasi dari kedua tipe tersebut.
picture from techradar.com
Sektor Tampilan
Minimalis, dengan tampilan klasik candybar style yang membulat pada setiap sisi handphone. Tipis dan terkesan ringkih, itulah kesan pertamanya, tetapi ketika disandingkan dengan Moto Mods, dimensinya menjadi proporsional. 

Sektor Dapur Pacu
Sementara dibawah tampilan nan tipis itu tersimpan prosesor Snapdragon 820 dengan RAM 4 GB di Moto Z dan Snapdragon 625 dan RAM 3 GB di Moto Z Play. keduanya mempunyai tampilan yang sangat mirip, dengan layar AMOLED yang sama-sama berukuran 5,5 inch. Hanya resolusi yang membedakan keduanya. 1440p untuk Moto Z dan 1080p untuk Moto Z Play. Untuk baterainya, Moto Z memakai baterai 2.600 mAh, Moto Z Play menggunakan baterai 3.510 mAh.

Sektor Kamera
Menggunakan resolusi yang umum saat ini untuk kamera utama yaitu 13MP, dengan f/1.8 membuat cahaya menjadi lebih banyak masuk ke sensor kamera, tak lupa laser autofocus, OIS, dual-LED (dual tone) flash memungkinkan pengguna untuk mengambil gambar pada setiap kondisi.
picture from techradar.com
Dengan bukaan f/1.8 pada kamera utamanya, kualitas jepretan HDR pun menjadi mengagumkan, serta foto pada kondisi pencahayaan rendah menghasilkan foto yang tidak mengecewakan.

Kalo belum puas ada tambahan Moto Mods berupa Hasselblad True Zoom Camera, hanya saja harga akan melambung menjadi Rp 12 juta (handphone + Moto Mods). 
Hanya saja untuk pengguna harian tentu akan berfikir 7 kali sebelum membelinya.


picture from detik.com


Fitur Menarik Motorola Moto Z - Moto Mods:
Buat yang mau presentasi ke klien dadakan dan perlu proyektor, bisa tinggal pake Moto Modsnya yaitu Insta-Share Projector. Dan presentasi dadakanpun ada bisa tetap berjalan dengan baik.




picture from detik.com

Atau mau jedag jedug dikit bisa gunakan Moto Mods JBL speaker berikut penyangganya biar ngga lecet, makin berkelas pastinya.






picture from detik.com

Tetapi ada HARGA untuk setiap kenikmatan...

Tanpa mekanisme bundling, Moto Z dijual dengan harga Rp 8,5 juta dan Moto Z Play dijual dengan harga Rp 5,9 juta per unit. Sementara dengan paket bundling, termurah adalah Moto Z Play dengan speaker JBL SoundBoost dengan harga Rp 7,4 juta dan paling mahal adalah Moto Z dengan Hasselblad True Zoom Camera, yaitu Rp 12 juta. Dan lagi lagi akan keluar pertanyaan sesuai ngga sih dengan uang yang udah keluar?
picture from detik.com
Final Call

Dan semua berpulang kepada mas bro dan mbak bro sekalian. Bernostalgia dengan merk lawas yang menjadi beringas. Atau kembali lagi ke kantong untuk melihat mana yang sesuai dengan keadaan.

sumber:
- detik.com
- gsmarena.com
- techradar.com


No comments:

Post a Comment